DimataHati
Minggu, Januari 18, 2026
  • Beranda
  • Internasional
  • National
  • Hukrim
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Sosial
  • Ekonomi
  • Lifestyle
  • Opini
  • Daerah
    • Riau
      • Bengkalis
      • Indragiri Hilir
      • Indragiri Hulu
      • Kampar
      • Kep. Meranti
      • Kota Dumai
      • Kota Pekanbaru
      • Pelalawan
      • Rokan Hilir
      • Rokan Hulu
      • Siak
    • Jakarta
    • Jateng
    • Makassar
      • Sulawesi Selatan
    • Sumatera Utara
      • Padang Lawas
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Internasional
  • National
  • Hukrim
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Sosial
  • Ekonomi
  • Lifestyle
  • Opini
  • Daerah
    • Riau
      • Bengkalis
      • Indragiri Hilir
      • Indragiri Hulu
      • Kampar
      • Kep. Meranti
      • Kota Dumai
      • Kota Pekanbaru
      • Pelalawan
      • Rokan Hilir
      • Rokan Hulu
      • Siak
    • Jakarta
    • Jateng
    • Makassar
      • Sulawesi Selatan
    • Sumatera Utara
      • Padang Lawas
No Result
View All Result
DimataHati
No Result
View All Result
Home Daerah Riau
Panen Raya Jagung Serentak Di Desa Pasir Agung, Wujud Nyata Swasembada Pangan

Panen Raya Jagung Serentak Di Desa Pasir Agung, Wujud Nyata Swasembada Pangan

Panen Raya Jagung Serentak Di Desa Pasir Agung, Wujud Nyata Swasembada Pangan

Aspan by Aspan
Februari 26, 2025
in Riau, Rokan Hulu
A A
0
SHARES
4
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

ROKAN HULU – Panen Raya Jagung Serentak tahap pertama sukses digelar di Desa Pasir Agung, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Rokan Hulu, Rabu,(26/02/2025). Acara ini merupakan bagian dari upaya mendukung program swasembada pangan Nasional, sejalan dengan target penanaman jagung satu juta hektare yang dipimpin oleh Kapolri dan didukung Kementerian Pertanian RI serta berbagai pihak terkait.

 

Berita Terkait

Ketua MPC syahmadi malau menyerahkan SK PAC KEC.Kunto Darussalam dan PAC KEC.bangun Purba kabupaten Rokan hulu.

Kesbangpol Kunjungi Kantor DPC-PJS Rokan Hulu, Dorong Sinergi Organisasi Pers dengan Pemerintah

Sah! Pengurus DPC PJI Rokan Hulu 2026-2029 Resmi Dikukuhkan

Kegiatan yang berlangsung pada Rabu pagi ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, di antaranya Kapolres Rokan Hulu AKBP Budi Setiyono, SIK.,MH, Asisten II Pemkab Rokan Hulu Drs. Ibnu Ulya, M.Si, Kadis Peternakan dan Perkebunan Agung Nugroho, S.Stp, serta unsur Forkopimda lainnya. Selain itu, jajaran kepolisian, TNI, perangkat desa, dan masyarakat setempat turut serta dalam acara ini.

 

Acara dimulai dengan pembukaan oleh pembawa acara, diikuti dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an yang memberikan nuansa religius dan penuh makna. Kemudian, pemerintah Kabupaten Rokan Hulu memberikan kata sambutan, disusul oleh Kapolres Rokan Hulu AKBP Budi Setiyono yang menyampaikan pesan terkait pentingnya ketahanan pangan.

 

Dalam sambutannya, Kapolres menegaskan bahwa Polri berperan aktif dalam mendukung ketahanan pangan nasional melalui berbagai program strategis. Salah satunya adalah pemanfaatan lahan tidak produktif untuk pertanian, termasuk penanaman jagung di lahan seluas 210,73 hektare di wilayah hukum Polres Rokan Hulu. Hingga saat ini, sekitar 29,41 hektare sudah tertanam, dan sisanya akan terus dikembangkan.

 

“Kami memiliki 145 titik pekarangan pangan bergizi yang tersebar di berbagai sektor, termasuk perikanan, peternakan, dan hortikultura. Program ini melibatkan Bhabinkamtibmas sebagai garda terdepan dalam mengedukasi masyarakat untuk memanfaatkan pekarangan rumah sebagai sumber pangan sehat,” ujar Perwira Bunga Melati Dua ini.

 

Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan penyerahan benih jagung sebagai simbol keberlanjutan program ini. Para pejabat dan masyarakat kemudian melakukan panen jagung bersama, menandai keberhasilan tahap pertama dari program ini. Kegiatan ditutup dengan sesi foto bersama dan makan bersama sebagai bentuk kebersamaan antara pemerintah, aparat, dan warga setempat.

 

Panen raya ini tidak hanya menjadi simbol keberhasilan dalam meningkatkan produksi jagung di Rokan Hulu, tetapi juga memperlihatkan sinergi antara pemerintah, aparat keamanan, dan masyarakat dalam mewujudkan ketahanan pangan. Keberhasilan ini diharapkan menjadi motivasi bagi daerah lain untuk terus mengoptimalkan lahan pertanian dan mendukung program pangan nasional.

 

Selama kegiatan berlangsung, situasi tetap aman dan kondusif. Dengan semangat kebersamaan dan kerja keras, panen raya ini menjadi bukti nyata bahwa swasembada pangan dapat tercapai dengan sinergi semua pihak.

 

(Humas Polres Rohul)

Tags: panen rayapemkab rohulpolres rohul
ShareTweetShare
Previous Post

Wartawan Diintimidasi! Debt Collector Rampas HP dan Hapus Bukti Liputan

Next Post

Sidang Lanjutan Tindak Pidana Perdagangan Orang, Pengacara muda Riko Santoso, S.H Hadir di Persidangan

Berita Lainnya

Ketua MPC syahmadi malau menyerahkan SK PAC KEC.Kunto Darussalam dan PAC KEC.bangun Purba kabupaten Rokan hulu.
Riau

Ketua MPC syahmadi malau menyerahkan SK PAC KEC.Kunto Darussalam dan PAC KEC.bangun Purba kabupaten Rokan hulu.

Januari 15, 2026
Kesbangpol Kunjungi Kantor DPC-PJS Rokan Hulu, Dorong Sinergi Organisasi Pers dengan Pemerintah
Riau

Kesbangpol Kunjungi Kantor DPC-PJS Rokan Hulu, Dorong Sinergi Organisasi Pers dengan Pemerintah

Januari 13, 2026
Sah! Pengurus DPC PJI Rokan Hulu 2026-2029 Resmi Dikukuhkan
Riau

Sah! Pengurus DPC PJI Rokan Hulu 2026-2029 Resmi Dikukuhkan

Januari 13, 2026
Kehangatan Silaturahmi dan Doa Bersama Warnai Panti Asuhan Al-Uswah di Rokan Hulu
Riau

Kehangatan Silaturahmi dan Doa Bersama Warnai Panti Asuhan Al-Uswah di Rokan Hulu

Januari 9, 2026
Pemkab Rokan Hulu Fasilitasi Mediasi Konflik Buruh di PT MIS Mahato
Riau

Pemkab Rokan Hulu Fasilitasi Mediasi Konflik Buruh di PT MIS Mahato

Januari 8, 2026
MPC PP Rohul Resmi Tetapkan Pengurus Karateker PAC Kecamatan Tambusai
Riau

MPC PP Rohul Resmi Tetapkan Pengurus Karateker PAC Kecamatan Tambusai

Januari 7, 2026
MPC PP Rohul Resmi Tetapkan Pengurus Karateker PAC Kecamatan Rambah
Riau

MPC PP Rohul Resmi Tetapkan Pengurus Karateker PAC Kecamatan Rambah

Januari 7, 2026
Ketua MPC Pemuda Pancasila Rohul Serahkan SK Karateker PAC Ujung Batu
Riau

Ketua MPC Pemuda Pancasila Rohul Serahkan SK Karateker PAC Ujung Batu

Januari 6, 2026
Terkait Insiden Security PT Torusganda, Sekdes Mahato Sebut Pemberitaan Tidak Sesuai Fakta
Riau

Terkait Insiden Security PT Torusganda, Sekdes Mahato Sebut Pemberitaan Tidak Sesuai Fakta

Januari 5, 2026
Next Post
Sidang Lanjutan Tindak Pidana Perdagangan Orang, Pengacara muda Riko Santoso, S.H Hadir di Persidangan

Sidang Lanjutan Tindak Pidana Perdagangan Orang, Pengacara muda Riko Santoso, S.H Hadir di Persidangan

Komitmen Penuhi Pelayanan dan Hak Warga Binaan, Lapas Pekanbaru Gelar Sidang TPP

Komitmen Penuhi Pelayanan dan Hak Warga Binaan, Lapas Pekanbaru Gelar Sidang TPP

PENUTUPAN KALAPAS CUP 2025, SENYUM BAHAGIA JUARA PERLOMBAAN OLAHRAGA

PENUTUPAN KALAPAS CUP 2025, SENYUM BAHAGIA JUARA PERLOMBAAN OLAHRAGA

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

Sorotan

Sah! Pengurus DPC PJI Rokan Hulu 2026-2029 Resmi Dikukuhkan

Kehangatan Silaturahmi dan Doa Bersama Warnai Panti Asuhan Al-Uswah di Rokan Hulu

Pemkab Rokan Hulu Fasilitasi Mediasi Konflik Buruh di PT MIS Mahato

MPC PP Rohul Resmi Tetapkan Pengurus Karateker PAC Kecamatan Tambusai

MPC PP Rohul Resmi Tetapkan Pengurus Karateker PAC Kecamatan Rambah

Ketua MPC Pemuda Pancasila Rohul Serahkan SK Karateker PAC Ujung Batu

Berita Terbaru

Selaraskan Asta Cita di Daerah, Bupati Rokan Hulu Hadiri Rakornas Sinergi Program Prioritas Presiden
Uncategorized

Selaraskan Asta Cita di Daerah, Bupati Rokan Hulu Hadiri Rakornas Sinergi Program Prioritas Presiden

by DiMataHati
Januari 15, 2026
0

​JAKARTA – Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) menyatakan kesiapannya untuk mendukung penuh akselerasi 17 Program Prioritas Presiden...

Ketua MPC syahmadi malau menyerahkan SK PAC KEC.Kunto Darussalam dan PAC KEC.bangun Purba kabupaten Rokan hulu.

Ketua MPC syahmadi malau menyerahkan SK PAC KEC.Kunto Darussalam dan PAC KEC.bangun Purba kabupaten Rokan hulu.

Januari 15, 2026
Kesbangpol Kunjungi Kantor DPC-PJS Rokan Hulu, Dorong Sinergi Organisasi Pers dengan Pemerintah

Kesbangpol Kunjungi Kantor DPC-PJS Rokan Hulu, Dorong Sinergi Organisasi Pers dengan Pemerintah

Januari 13, 2026
Sah! Pengurus DPC PJI Rokan Hulu 2026-2029 Resmi Dikukuhkan

Sah! Pengurus DPC PJI Rokan Hulu 2026-2029 Resmi Dikukuhkan

Januari 13, 2026
Kehangatan Silaturahmi dan Doa Bersama Warnai Panti Asuhan Al-Uswah di Rokan Hulu

Kehangatan Silaturahmi dan Doa Bersama Warnai Panti Asuhan Al-Uswah di Rokan Hulu

Januari 9, 2026
ADVERTISEMENT
DimataHati

Dimatahati.com adalah portal berita online dengan slogan "Berita dari hati nurani." Kami menyajikan informasi dengan pendekatan yang mendalam dan berempati, tidak hanya melaporkan fakta tetapi juga menyoroti aspek kemanusiaan, keadilan, dan dampak sosial.

  • Kontak
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Redaksi

© 2025 Dimatahati - Berita dari hati nurani. All right reserved. Developed with love by Raja Coding.

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Internasional
  • National
  • Hukrim
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Sosial
  • Ekonomi
  • Lifestyle
  • Opini
  • Daerah
    • Riau
      • Bengkalis
      • Indragiri Hilir
      • Indragiri Hulu
      • Kampar
      • Kep. Meranti
      • Kota Dumai
      • Kota Pekanbaru
      • Pelalawan
      • Rokan Hilir
      • Rokan Hulu
      • Siak
    • Jakarta
    • Jateng
    • Makassar
      • Sulawesi Selatan
    • Sumatera Utara
      • Padang Lawas

© 2025 Dimatahati - Berita dari hati nurani. All right reserved. Developed with love by Raja Coding.