Sontang — Menindaklanjuti kunjungan kerja Bupati Rokan Hulu, Anton ST., MM, ke Desa Sontang, Kecamatan Bonai Darussalam, pada Rabu, 2 Juli 2025, Pemerintah Desa Sontang bergerak cepat untuk memastikan janji-janji pembangunan yang disampaikan Bupati dapat segera direalisasikan.
Perwakilan Kepala Desa Sontang, Zulfahrianto, SE, melakukan pertemuan dan diskusi dengan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Rokan Hulu. Pertemuan ini bertujuan untuk membahas rencana pelaksanaan program-program pembangunan yang telah dijanjikan Bupati untuk dilaksanakan pada tahun anggaran 2026.
Adapun beberapa program pembangunan yang menjadi janji Bupati Anton saat kunjungan kerja di Desa Sontang dan saat ini sedang dalam proses tindak lanjut adalah sebagai berikut:
1. Pembangunan Ruang Kelas Baru untuk SD di Desa Sontang
➔ Akan ditindaklanjuti melalui Dinas Pendidikan Rohul
➔ Untuk meningkatkan sarana pendidikan dasar dan menciptakan lingkungan belajar yang lebih baik bagi anak-anak.
2. Pembangunan Jalan Lingkar Menuju Pasar Desa Sontang
➔ Akan ditindaklanjuti melalui Dinas PUPR Rohul
➔ Guna memperlancar akses masyarakat menuju pasar desa serta mendukung aktivitas ekonomi lokal.
3. Normalisasi Sungai dan Pembangunan Turap Aliran Sungai Rokan di Desa Sontang
➔ Akan ditindaklanjuti melalui Dinas PUPR Rohul Bidang Sumber Daya Air
➔ Untuk mencegah banjir dan memperkuat infrastruktur pengendalian air.
4. Pembangunan Ruang Kelas Baru untuk SMP di Desa Sontang
➔ Akan ditindaklanjuti melalui Dinas Pendidikan Rohul
➔ Untuk memenuhi kebutuhan ruang belajar seiring meningkatnya jumlah pelajar.
5. Pembangunan Ruang Perawatan Puskesmas Bonai Darussalam
➔ Akan ditindaklanjuti melalui Dinas Kesehatan Rohul
➔ Untuk meningkatkan pelayanan kesehatan dasar bagi masyarakat sekitar.
Kepala Desa Sontang, Zulfahrianto, SE, menyampaikan bahwa pihaknya akan terus mengawal dan berkoordinasi agar janji pembangunan yang disampaikan Bupati tersebut benar-benar terwujud demi kesejahteraan masyarakat.
“Kami akan terus berupaya agar janji Bapak Bupati ini bisa segera terealisasi. Ini semua demi kemajuan dan kenyamanan masyarakat Desa Sontang,” tegas Zulfahrianto.
Dengan semangat kolaborasi dan kerja bersama, Desa Sontang optimis pembangunan tahun 2026 akan membawa perubahan positif bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.